Libur Panjang Waisak, Penumpang Kereta Api Alami Lonjakan

- 26 Mei 2024, 18:00 WIB
Suasana Kereta Api Daop8 Surabaya
Suasana Kereta Api Daop8 Surabaya /

Wartasidoarjo.com - Libur Panjang akhir pekan bersamaan dengan peringatan Hari Raya Waisak dan cuti bersama, tercatat volume pelanggan pada Rabu (22/5/2024) hingga Sabtu (25/5/2024) mencapai 73.728 pelanggan. 

Manager Humas KAI Daop 8 Surabaya, Luqman Arif Sabtu (25/5/2024) mengatakan, update jumlah Penumpang KA Jarak Jauh di Daop 8 masa libur cuti bersama Memperingati Hari Raya Waisak. Berikut adalah data volume pelanggan keberangkatan di wilayah KAI Daop 8 Surabaya pada 22 - 26 Mei 2024 :

  • 22 Mei : 20.653 pelanggan
  • 23 Mei : 21.250 pelanggan
  • 24 Mei : 16.589 pelanggan
  • 25 Mei : 15.236 pelanggan
  • 26 Mei : 15.733 pelanggan

Manager Humas KAI Daop 8 Surabaya, Luqman Arif, mengatakan bahwa periode libur panjang akhir pekan mulai 22 - 26 Mei, berdasar data pada Sabtu (25/5), volume pelanggan keberangkatan dari stasiun wilayah Daop 8 Surabaya tercatat 89.461 pelanggan.

"Volume pelanggan ini masih terus akan bertambah karena penjualan tiket masih terus berlangsung," jelasnya.

Pada libur panjang dan cuti bersama Hari Raya Waisak ini, KAI Daop 8 Surabaya menyediakan 27.226 tempat duduk setiap harinya. Jumlah kapasitas ini mencakup 47 KA jarak jauh yang terdiri dari 43 KA jarak jauh reguler, 3 KA jarak jauh tambahan, dan 1 KA lokal komersial tambahan.***

Editor: Husni Habib


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah