Suga Beri Respon Kritikan Netizen Terhadap BTS yang Hadir di 76th United Nations General Assembly

- 24 September 2021, 21:42 WIB
Foto Suga BTS
Foto Suga BTS /BigHit Entertainment

WartaSidoarjo.com – Suga BTS beri tanggapan kepada orang-orang yang membicarakan terhadap BTS yang telah menghadiri di United General Assembly.

BTS diketahui telah hadir di acara ‘76th UN General Assembly’ sebagai pembicara tamu di ‘2021 Sustainable Development Goals Moment (2021 SGD Moment)’ pada tanggal 20 September 2021.

Army (nama fandom BTS) pun bangga dengan prestasi yang diraih oleh boy group kesayangan mereka, yang belum diraih oleh boygroup manapun.

Sayangnya, sejak saat itu BTS justru mendapat banyak kritikan oleh banyak orang karena telah muncul di acara tersebut sebagai artis.

Pada siaran VLIVE, yang baru dilakukan oleh Suga, di kesempatan itu dirinya memberi pendapatnya mengenai hal itu.

Saya dengar banyak orang yang mengatakan, ‘Kalian para penyanyi kenapa muncul disana?’. Padahal kami pergi kesana bertujuan untuk mempromosikan SDG dan meningkatkan kesadaran masyarakat.

Mereka memberi tahu kami banyak hal bahwa ketika kami berpartisipasi, pandangan masyarakat terutama pemuda meningkat,” ucap Suga.

Anggota BTS lainnya juga mengatakan bahwa jika kehadiran BTS dapat membantu banyak orang maka mereka akan penuhi itu.

Kami pikir kami memenuhi peran kami jika banyak orang yang menonton,” pungkas BTS.

Halaman:

Editor: Afiyah Romadhoni

Sumber: All Kpop


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah