Perjuangan yang Tak Sia-sia, Inilah Perjuangan Keras Grup Laboum Meski Hampir Disband

- 6 November 2021, 10:40 WIB
Girl group LABOUM
Girl group LABOUM /Soompi

WartaSidoarjo.com – Grup Laboum ungkap lika-liku grupnya untuk bertahan menjadi salah satu grup wanita atau girl group di Korea Selatan. Para anggota ceritakan bagaimana harus bersaing dengan girl group lainnya yang memiliki popularitas lebih besar hingga terancam akan dibubarkan.

Tak mudah menjadi artis di Korea, grup Laboum yang terancam dibubarkan mengungkapkan bagaimana mereka mempertahankan keberadaan grup mereka.

Diketahui bahwa grup Laboum debut di tahun 2014, yang tahun ini berada di tahun ke-7 saat kontrak akan berakhir.

Grup yang terkenal dengan lagu ‘Fresh Adventure’ ini dengan jujur menyampaikan bahwa grupnya mencapai krisis bahkan sudah banyak yang tidak mengenal nama Laboum.

Para anggota pun pernah membicarakan tentang pembubaran grup jika mengingat masa-masa sulit yang harus mereka lewati.

Baca Juga: Penyanyi Trot Young Tak Tegaskan Dirinya Tak Tahu Soal Sajaegi yang Dilakukan Agensinya

Kami sebenarnya pernah berbicara tentang disband. Saya juga ingin berakting sejak sebelumnya jadi saya berpikir untuk mengubah karir saya menjadi aktris,” ucap anggota yang bernama Jinyea.

Anggota lain, Soyeon juga mengutarakan pemikirannya tentang eksistensi Laboum dan karir kedepannya jika grup ini bubar.

Saya samar-samar berpikir untuk menemukan jalan yang berbeda tetapi saya terus berpikir bahwa saya ingin terus menjadi seorang penyanyi. Saya sedang mencari kesempatan untuk tampil di lagu artis lain atau mungkin menyanyikan OST drama atau film,” kata Soyeon.

Halaman:

Editor: Afiyah Romadhoni

Sumber: Allkpop


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah