Konser SMTOWN Live 2022 :SMCU EXPRESS KWANGYA Berhasil Pecahkan Rekor Penonton Terbanyak

- 2 Januari 2022, 17:00 WIB
KOnser SMTOWN LIVE 2022 :SMCU EXPRESS Berhasil pecahkan rekor penonton terbanyak
KOnser SMTOWN LIVE 2022 :SMCU EXPRESS Berhasil pecahkan rekor penonton terbanyak /Tangkapan Layar/YouTube SMTOWN

WartaSidoarjo.com - Diawal tahun 2022, SM Entertainment menghadirkan konser online gratis yang bertajuk SMTOWN Live 2022 : SMCU EXPRESS @KWANGYA  yangberhasil pecahkan rekor.

Seperti tagline nya konser gratis, Konser SMTOWN Live 2022 : SMCU EXPRESS @KWANGYA disiarkan dibeberapa platform mulai dari Instagram, Youtube dan beberapa saluran channel. 

Konser ini pecahkan rekor penonton terbanyak. Sebanyak 51 juta aliran dari 161 wilayah berbeda dicatat untuk acara tersebut. Ini melampaui rekor 35,83 juta streaming dari konser SMTOWN Live “Culture Humanity” tahun lalu dan membuat rekor baru untuk jumlah streaming tertinggi yang pernah dicapai oleh konser online Korea.

Baca Juga: Suguhkan Penampilan Keren, SMTOWN LIVE 2022 : SMCU EXPRESS Kuasai Trending Topik Twitter Indonesia

Di Indonesia sendiri konser ini berhasil kuasai trending topik di Twitter Indonesia. Konser yang disiarkan secara gratis, menampilkan pertunjukan dan kolaborasi oleh banyak seniman mereka, termasuk SHINee Onew , SHINee Key , SHINee Minho , Girls' Generation Taeyeon dan Hyoyeon , aespa , HOT Kangta, BoA , TVXQ , Super Junior , EXO Kai , Red Velvet , NCT U, NCT 127 , NCT DREAM , dan WayV.

Konser tersebut juga menampilkan penampilan debut oleh girl grup proyek baru SM Entertainment, GOT the beat, yang terdiri dari BoA, Hyoyeon dan Taeyeon SNSD, Seulgi dan Wendy Red Velvet, serta Karina dan Winter dari aespa.

Baca Juga: Jay Park Rilis MV 'To LIfe' Setelah Lepaskan Posisinya Sebagai CEO AOMG&H1GHR MUSic, Berikut Lirik Lagunya

Paruh kedua konser menampilkan sesi DJ oleh artis termasuk DJ HYO (Hyoyeon Girls' Generation), Raiden, IMLAY, DJ GINJO, JEB, MINIMONSTER, Mar Vista, dan Hitchhiker.***





Editor: Nurmawati Ikromah

Sumber: Soompi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x