Review Film Transformers: Rise of the Beasts

- 7 Juni 2023, 16:02 WIB
Jadwal nonton film Transformers: Rise of the Beasts di bioskop CGV Yogyakarta dan kelas studionya, tayang kapan.
Jadwal nonton film Transformers: Rise of the Beasts di bioskop CGV Yogyakarta dan kelas studionya, tayang kapan. / Tangkap layar Youtube.com/Paramount Pictures @paramountpictures

WartaSidoarjo.com - Transformers: Rise of the Beasts telah mulai tayang di seluruh bioskop tanah air mulai hari ini (07/06).

Film ini disutradarai oleh Steven Caple Jr, dengan dibintangi Anthony Ramos, Pete Davidson, Michelle Yeoh, Ron Perlman, dan Dominique Fishback.

Dibuka dengan penyerangan yang dilakukan oleh pasukan Unicorn yaitu para Terrorcon yang dipimpin oleh Scourge. Penyerangan dilakukan untuk mengambil batu yang dapat digunakan Unicorn melintasi alam semesta, sehingga nafsunya untuk memangsa semua planet-planet terpenuhi dengan mudah.

Baca Juga: Sinopsis Why Do You Love Me, Perjalanan Tiga Pria Untuk Memperoleh Pengalaman Hubungan Seksual

Namun, pasukan Maximal yang terdiri dari Optimus Primal, Cheetor, dan Battletrap membawa batu tersebut untuk disembunyikan di planet Bumi. Hal inilah yang membawa Unicorn beserta pasukannya menyerang dan memangsa planet Bumi.

Pada film ini kita akan diperkenalkan dengan karakter dari Autobot yang baru yang bernama Mirage (Pete Davidson), menjadi karakter yang akan bersahabat dengan manusia. Pertemuan keduanyapun terbilang natural, semua cerita mengalir dengan baik.

Mirage menjadi karakter Autobot yang asik, cuek, easy going, mudah bergaul, dan funky. Membuat daya tarik tersendiri pada film ini, membawa bumbu lucu dan funny ditengah-tengah ketegangan yang terjadi.

Baca Juga: SM Entertainment Akhirnya Akan Membuka Data yang Diminta Oleh EXO-CBX

Noah Diaz (Anthony Ramos) dan Elena Wallace (Dominique Fishback) menjadi 2 manusia yang akan bersekutu dengan Optimus Prime dan pasukan Autobotnya untuk menghancurkan penyerangan Unicorn.

Namun, karakter Noah Diaz yang dirasa kurang menggambarkan sosok mantan veteran perang. Jika dilihat di awal hingga pertengahan, tampak kurang tegas, kuat, dan menggambarkan seorang petarung hebat. Justru kegarangan lebih nampak pada rekannya Elena Wallace.

Halaman:

Editor: Revil Agustri Riangga


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x