Berbuka Puasa Dengan Hidangan UMKM Khas Surabaya

- 9 April 2022, 13:14 WIB
Berbagai hidangan berbuka puasa
Berbagai hidangan berbuka puasa /Husni habib/

WartaSidoarjo.com  - Moment berbuka puasa adalah moment yang paling ditunggu tunggu saat bulan ramadhan.

Menikmati berbagai hidangan setelah seharian menahan lapar dan dahaga sebagai wujud ketaqwaan kepada allah SWT.

Berangkat dari hal tersebut Spice Restaurant Oakwood Hotel menghadirkan Buffet Kampoeng Iftar dimulai dari harga Rp 188.000 net.

Para tamu bisa menghabiskan waktu berbuka puasa bersama teman, kerabat maupun keluarga tercinta dengan beragam pilihan santapan yang telah disediakan.

Berbeda dengan buffet-buffet lainnya, Buffet Kampoeng Iftar akan menghadirkan gerobak-gerobak makanan khas Surabaya yang akan ditata memanjang mulai dari area East Ballroom hingga ke area Spice Restaurant hidangan yang disajikan antara lain seperti lontong kupang, tahu tek, rujak dan masih banyak lagi.

Tidak hanya akan ada berbagai pilihan menu yang menggugah selera, para tamu pun akan dihibur dengan entertainment Live Music untuk menemani momen santap bersama.***

Editor: Husni Habib


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah