Ramalan Cuaca: Kabupaten Sidoarjo Mendung Sepanjang Hari, Berpotensi Hujan Petir Pada Malam Hari

- 30 Maret 2022, 18:33 WIB
Ilustrasi  prakiraan cuaca
Ilustrasi  prakiraan cuaca /
 
 
WartaSidoarjo.com - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) merilis prakiraan cuaca untuk wilayah Kabupaten Sidoarjo pada hari Kamis besok, 31 Maret 2022. 
 
Dilansir bmkg.go.id, Kabupaten Sidoarjo akan mengalami hujan ringan hingga berpotensi hujan petir pada sore hari di hari Kamis esok.
 
Dimulai pada pukul 01.00 WIB hingga pukul 04.00 WIB, konsisi cuaca Kabupaten Sidoarjo akan cerah berawan dengan suhu udara 26 derajat celcius. Kabupaten Sidoarjo juga memiliki kelembaban udara sebesar 90 persen dengan kecepatan angin 10 kilometer per jam dari arah tenggara.
 
Pada pukul 07.00 WIB, cuaca Kabupaten Sidoarjo akan akan mengalami cerah berawan dengan suhu udara 26 derajat celcius, kelembaban udara 85 persen dengan kecepatan angin 10 kilometer per jam dari arah tenggara.
 
Kondisi cerah berawan akan terus berlanjut pada pukul pukul 10.00 hingga pukul 13.00 WIB, suhu udara pada jam tersebut mencapai 30 hingga 32 derajat celcius, kelembaban 70 persen dengan kecepatan angin 30 kilometer per jam dari arah Timur laut.
 
Cuaca cerah berawan berlanjut pada pukul 16.00 WIB, pada waktu tersebut suhu udara mencapai 32 derajat celcius, dengan kecepatan angin 10 kilometer per jam dari arah selatan.
 
Hujan deras disertai dengan petir dipredikisi melanda Kabupaten Sidoarjo pada malam hari pukul 19.00 WIB.
 
Suhu udara pada jam tersebut sebesar 26 derajat celcius, dan kelembaban udara 85 persen dengan kecepatan angin 10 kilometer per jam dari arah barat.
 
Sedangkan pada malam hari, pada pukul 22.00 WIB, Kabupaten Sidoarjo kembali menjadi cerah berawan.
 
Dengan suhu yang hanya menyentuh angka 25 derajat celcius, bisa dipastikan suhu Kabupaten Sidoarjo pada saat malam hari akan sedikit dingin. ***

Editor: Arlana Candra Wijaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah