Sebanyak 451 Rumah Tak Layak Huni Warga Sidoarjo Direnovasi Sepanjang 2023

- 1 November 2023, 22:09 WIB
Rumah Tak Layak Huni di Sidoarjo
Rumah Tak Layak Huni di Sidoarjo /Pemkabsidoarjo


WartaSidoarjo.com
- Sebanyak 451 Rumah Tak Layak Huni (RTLH) milik warga Sidoarjo mendapatkan bantuan renovasi dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sidoarjo.

Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali tau yang karib disapa Gus Muhdlor tahun 2023 ini merealisasikan rehabilitasi 451 Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) yang tersebar di seluruh kecamatan di kabupaten setempat tahun 2023.

 

"Program bedah rumah menjadi salah satu komitmen Pemkab Sidoarjo menyejahterahkan masyarakat," katanya

Baca Juga: Bombastis! Zee dan Freya JKT48 Sukses Menghebohkan Shopee Live, Disaksikan Wota dan Netizen se-Indonesia

Rumah warga Sidoarjo setelah direnovasi
Rumah warga Sidoarjo setelah direnovasi

la mengatakan, program bedah rumah tersebut melibatkan lintas sektor karena selain dilakukan Pemkab Sidoarjo, program serupa juga datang dari Provinsi Jawa Timur dan Kementerian Pekeriaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) RI.

"Program rehab RTLH Pemkab Sidoarjo merenovasi 116 RTLH, kemudian Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Cipta Kara Provinsi Jawa Timur melalui Program pembangunan Rumah Tinggal Layak Huni (Rutilahu) memperbaiki 165 rumah warga Sidoarjo. Dari Kementerian PUPR akan merenovasi 170 rumah warga Sidoarjo melalui program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS)," ujarnya.

Gus Muhdlor juga menambahkan, Baznas Sidoarjo juga tidak ketinggalan melaksanakan program bedah rumah bagi warga kurang mampu karena Baznas Sidoario sudah melaksanakan perbaikan rumah sebanyak 108 unit.

Baca Juga: Kisah Nyata Nadia 'Di Ambang Kematian' Ramai Dibicarakan di Sidoarjo, Dari Teman SMA Hingga Tetangga Nadia

Halaman:

Editor: Nurmawati Ikromah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah