Alhamdulillah, Wilayah Level 1 di Jawa Timur Bertambah, dari 10 Menjadi 19 Kabupaten Kota

- 21 September 2021, 21:21 WIB
Sembilan belas kabupaten kota di Jawa Timur masuk level 1 berdasarkan hasil asesmen situasi Covid-19 dari Kementerian Kesehatan.
Sembilan belas kabupaten kota di Jawa Timur masuk level 1 berdasarkan hasil asesmen situasi Covid-19 dari Kementerian Kesehatan. /Tangkap layar Instagram/@khofifah.ip

WartaSidoarjo.com - Sebanyak 19 kabupaten kota di Jawa Timur masuk level 1 berdasarkan hasil asesmen situasi Covid-19 dari Kementerian Kesehatan.

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengungkapkan level 1 mengalami peningkatan dari asesmen 14 September 2021 dan 19 September 2021.

"Sebelumnya, terdapat 10 kabupaten kota menjadi 19 kabupaten kota," ujarnya seperti dilansir dari Antara, Selasa 21 September 2021.

Baca Juga: Info Vaksin Massal Sidoarjo 22 September KTP/Domisili, Dosis 1 Sinovac di GOR Delta Sidoarjo! Cek Disini

Rincian 19 kabupaten kota yang masuk level 1 yakni Kabupaten Tuban, Sumenep, Situbondo, Sidoarjo, Sampang, Pasuruan, Pamekasan, Pacitan, Magetan, Lamongan, Kediri, Jombang, Jember, Gresik dan Banyuwangi.

Lalu ada Kota Surabaya, Pasuruan, Kediri, dan Kota Batu.

Kemudian, per 19 September 2021 yang dirilis pada 20 September 2021, seluruh daerah di Jatim tercatat sudah keluar dari PPKM level 4 dan 3.

Dengan demikian untuk level 2 juga terdapat pada 19 kabupaten kota, yaitu Kabupaten Tulungagung, Trenggalek, Probolinggo, Ponorogo, Ngawi, Nganjuk, Mojokerto, Malang, Madiun, dan Lumajang.

Kemudian Bondowoso, Bojonegoro, Blitar dan Bangkalan. Selanjutnya, Kota Probolinggo, Mojokerto, Malang, Madiun, dan Blitar.

Halaman:

Editor: Arief Zaafril Razaqtiar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah