Pameran Batik Bordir dan Aksesoris Fair 2023 Terbesar se-Jatim Hadir Kembali di Grand City 8-12 Maret 2023

- 8 Maret 2023, 19:38 WIB
Pengunjung di pameran Batik Bordir & Aksesoris Fair 2023 di Grand City Surabaya
Pengunjung di pameran Batik Bordir & Aksesoris Fair 2023 di Grand City Surabaya /Wartasidoarjo/iker


WartaSidoarjo.com - Beragam batik unggulan dan aksesoris dari kabupaten-kabupaten di Jawa Timur dipamerkan di Batik Bordir & Aksesoris Fair 2023.

 

Setelah sukses menyelenggarakan Pameran Batik Bordir & Aksesoris Fair 2022, kini kembali lagi hadir di Grand City Exhibition Hall mulai 8-12 Maret 2023.

 

Pameran yang digelar ke-18 kalinya ini merupakan pameran batik terbesar dan terlengkap. Pameran ini didukung ole Dekranasda Provinsi Jawa Timur, Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Jawa Timur, Kamar Dagang & Industri Jawa Timur, dan disponsori ole Bank Jatim.

Baca Juga: Khofifah Apresiasi Kinerja Satpol PP, Satlinmas dan Damkar Dalam Menjaga Kondusifitas Lingkungan

Pameran in menampilkan berbagai produk, desain dan motif terkini baik tradisional, etnik, maupun modern dari kalangan pengusaha industri dan pengrajin batik, bordir, tenun, ulos, songket, sulaman, kebaya, busana muslim dan tradisional, produk kulit & aksesoris, perhiasan, batu permata mutiara, produk agrikultur, furnitur, makanan dan minuman, kosmetik, dan kesehatan wanita.

 

Salah satu stan yang turut meramaikan pameran iniyakni Derkanasda Kabupaten Sidoarjo, yang menampilkan berbagai macam produk batik mulai dari baju, aksesoris hingga tas.

Stan Dekranasda Kabupten Sidoarjo di pneran Batik Bordir & Aksesoris Fair 2023.
Stan Dekranasda Kabupten Sidoarjo di pneran Batik Bordir & Aksesoris Fair 2023. Wartasidoarjo/iker

Halaman:

Editor: Nurmawati Ikromah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x