Update Kecelakaan KA Vs Minibus di Pasuruan, Penumpang Tewas Bertambah Satu Orang, Begini Kronologi Tabrakan

- 8 Mei 2024, 09:00 WIB
Update Kecelakaan KA Vs Minibus di Pasuruan, Penumpang Tewas Bertambah Satu Orang
Update Kecelakaan KA Vs Minibus di Pasuruan, Penumpang Tewas Bertambah Satu Orang /Kolase Tangkapan Layar

WartaSidoarjo.com - Kereta Api Pandalungan terlibat kecelakaan dengan sebuah minibus di Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, Selasa (7/5/2024).

Akibat kecelakaan kereta api vs minibus tersebut, sejumlah orang meninggal dunia dan luka-luka.

Informasi terbaru, korban meninggal dalam insiden laka keteta api dan minibus tersebut bertambah satu orang. Kini, total korban tewas mencapai empat orang.

Keempatnya merupakan penumpang minibus dengan nomor polisi N 1475 WU. Dari empat korban meninggal dua, satu di antaranya menghembuskan napas terakhir saat menjalani perawatan di rumah sakit.

"Kecelakaan kereta api tanpa palang pintu antara minibus dengan Kereta Api Pandalungan tersebut berjumlah empat orang, tiga orang meninggal di lokasi kejadian dan satu orang meninggal di rumah sakit," ungkap Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Jatim AKBP Wayan Purwa, Selasa, dilansir Warta Sidoarjo dari ANTARA.

Baca Juga: Kereta Api Pasundan Hantam Brio Merah Tiga Penumpang, Satunya Terpental Hingga 10 Meter

Kronologi Kejadian

Wayan Purwa menuturkan, kejadian bermula saat kendaraan minibus nopol N 1475 WU rombongan Ponpes Sidogiri yang dikemudikan oleh M Rofiq Abdila berjalan dari arah selatan.

Kendaraan tersebut melaju ke arah utara dan melintasi perlintasan kereta api tanpa palang pintu.

Halaman:

Editor: Christine Ayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah