Unusa Siap Berikan Inovasi Pengolahan Air Bersih di Lingkungan Pondok Pesantren

- 27 November 2023, 22:56 WIB
/


WartaSidoarjo.com
- Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya (Unusa ) terus ingin memberikan manfaat terbaik bagi masyarakat sekitar. Terbaru Unusa akan filtrasi atau sistem pengolahan air bersih di lingkungan pondok pesantren.

Rektor Unusa, Prof Dr Ir Achmad Jazidie MEng mengatakan Unusa sudah siap dengan instalasi penjernihan air yang akan pasang di beberapa pesantren.

“Sistem penjernihan air yang dimiliki unusa di pasang di beberapa pesantren yang sebelumnya di evaluasi divisi persediaan air bersih di pesantren itu masih sangat tidak memenuhi syarat minimal,” ucapnya saat media gathering Unusa di Gubuk Marawati, Sajen, Pacet, Mojokerto, Minggu 26 November 2023.

Baca Juga: 5000 Guru Meriahkan Acara Puncak Hari Guru Nasional 2023 di Alun-alun Sidoarjo

Prof. Jazidie menyampaikan Unusa diundang pada project di kementrian agama di Jakarta untuk penyediaan air bersih di 100 pesantren yang nantinya jika projek ini berjalan dengan lancar dan di setujui semua programnya mak Unusa akan ditunjuk sebagai implementator.

“Disamping itu Unusa tidak hanya sebagai imolementator memasang instalasi penjernihan air bersih tetapi Unusa juga menjadikan diri sebagai Pusat penelitian media air khususnya di lingkungan pesantren,” ucapnya.

Baca Juga: Sebanyak 5 Ribu Lebih Bantuan untuk Gaza Palestina Dikirimkan Pemkab Sidoarjo

Saat ini Unusa bekerja sama dengan National University of Singapura untuk projek penjernihan, dari projek ini ditargetkan akan menemukan sebuah metode yang paling praktis yang bisa dilakukan masyarakat  untuk mendapatkan air yang bersih dan tingkat kebersihan air yang di targetkan melalui penelitian ini sampai tingkat pada level bisa diminum.***

Editor: Nurmawati Ikromah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x