Unesa Berhasil Pertahankan Posisi di Perangkingan The Impact Ranking

- 17 Juni 2024, 20:52 WIB
Kampus Unesa
Kampus Unesa /Humas Unesa

Wartasidoarjo.com - Universitas Negeri Surabaya mempertahankan capaian dalam pemeringkatan internasional Times Higher Education (THE) Impact Ranking 2024 berdasarkan hasil pengumuman yang disampaikan dalam rangkaian kegiatan Global Sustainable Development Congress di Bangkok, Thailand pada 11-13 Juni 2024. 

THE Impact Ranking merupakan lembaga pemeringkatan yang mengukur kinerja universitas berdasarkan keunggulan komprehensif dalam berkontribusinya di berbagai Sustainable Development Goals (SDGs) PBB. Keunggulan dalam berbagai SDG tersebut sekaligus menunjukkan komitmen universitas-universitas dalam mengatasi tantangan-tantangan di dunia, seperti kelestarian lingkungan, inklusi sosial, pertumbuhan ekonomi, dan kemitraan. Tahun ini, UNESA tetap berada pada rangking 601-800 dunia dari 1.906 perguruan tinggi dari 108 negara di dunia serta peringkat 15 nasional. 

Terkait capaian tersebut, Dr. Bambang Sigit Widodo, Wakil Rektor Bidang Riset, Inovasi, Pemeringkatan, Publikasi, dan Science Center menyatakan bahwa ini masih raihan positif bagi UNESA. Terutama dikarenakan tahun ini jumlah peserta meningkat baik dari Indonesia maupun seluruh dunia.

“Kini banyak perguruan tinggi mencoba mengikuti ajang ini jadi tingkat keketatannya jauh lebih tinggi. Saya kira mempertahankan selalu lebih sulit sehingga atas capaian ini rasanya cukup positif,” ujarnya. 

Keberhasilan mempertahankan peringkat juga terjadi dalam beberapa detail aspek. Dijalaskan oleh Prof. Dr. Nadi Suprapto, Ph.D., Direktur Inovasi, Pemeringkatan dan Publikasi Ilmiah, seperti tahun lalu, UNESA berpartisipasi pada 9 dari 17 SDGs yaitu SDG-1 (no poverty), SDG-3 (good health and well-being), SDG-4 (quality education). 

Selanjutnya juga ikut pada SDG-5 (gender equality), SDG-8 (decent work and economic growth), SDG-10 (reduced inequalities), SDG-13 (climate action), SDG-16 (peace, justice and strong institutions), dan SDG-17 (partnerships for the goals). Catatan terbaik diraih UNESA terletak pada kesetaraan gender (SDG-5).

“Kita masih peringkat 5 nasional untuk SDG-5 (gender equality). Sekali lagi ini menegaskan kualitas keterlibatan dan pemerataan peran perempuan di UNESA. Seperti yang kita tahu di UNESA, para dosen, tendik, dan mahasiswi tidak hanya banyak tetapi produktif berkarya. Ini jadi kekuatan kita dalam indikator SDG-5 ini,” terangnya. 

Sementara itu Prof. Dr. Nurhasan, M.Kes, Rektor UNESA ingin capaian ini menjadi pelecut untuk terus semakin menguatkan keterlibatan dan pengaruh kampus ‘Rumah Para Juara’ di tingkat internasional. Rektor yang turut hadir dalam agenda THE GSDC 2024 tersebut berharap civitas academika UNESA semakin memiliki kiprah dan pengaruh di kancah internasional. 

“Para dosen akan kita dorong untuk berkolaborasi melakukan penelitian atau pembelajaran dengan kampus dan peneliti dari seluruh dunia. Juga mahasiswa kita akan carikan jaringan untuk pengalaman internasional seperti magang atau student exchange. Kita butuh langkah yang konkret dan cepat untuk mendorong keduanya. Saya yakin ketika aktivitas internasional kita kuat maka kenaikan peringkat akan mengikuti ke depannya,” tandasnya.

Halaman:

Editor: Husni Habib


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah