'Twenty Five Twenty One' di Kritik Karena Tunjukkan Kisah Cinta Orang Dewasa dengan Anak Masih Dibawah Umur

- 14 Maret 2022, 12:36 WIB
Twenty Five Twenty One
Twenty Five Twenty One /Tangkapan layar Instagram/@tvn_drama

WartaSidaorjo.com - Drama yang sedang menjadi perbincangan netizen 'Twenty Five, Twenty One' mendapatkan kritikan dari Netizen karena menampilkkan kisah cinta antara orang dewasa dengan anak yang masih di bawah umur.

Drama yang dibintandi oleh Nam Joohyuk sebagai Baek Yijin ini di awal-awal drama sudah berprinsip orang dewasa harus berpacaran dengan orang dewasa dan hukum perlindungan anak di bawah umur tercipta karena imajinasi orang dewasa dan imajinasi anak di bawah umur berbeda. 


Namun prinsip itu hilang di episode baru drama 'Twenty Five Twenty One' Baek Yijin dan Na Heedo (Kim Taeri) malah saling mengutarakan perasaan di saat usia Baek Yijin 23 tahun dan sudah bekerja kantoran, sementara Na Heedo masih 19 tahun anak SMA di bawah umur.

Baca Juga: Alasan Sullyoon NMIXX Pilih JYP, Padahal Pernah Menjadi Trainee di SM , YG Hingga Fantagio

Baek Yijin dan Na Heedo pertama bertemu di usia 17 dan 21. Mereka mengalami berbagai pengalaman saling menyukai, saling mendukung, hingga putus hubungan tapi itu semua dilalui sebagai salah satu bentuk kasih terhadap sesama manusia, bukan lawan jenis / pacar.

Baca Juga: Penampilan Jungkok BTS dalam Konser 'Permission To Dance' di Seoul Jadi Sorotan Netizen

Kisah cinta Baek Yijin-Ha Heedo tidak jadi masalah jika saja sesuai dengan judulnya, dimulai ketika berusia 25 dan 21 bukannya di usia 23 dan 19.***

Editor: Nurmawati Ikromah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x