Sosok BGS Pemasok Sabu-sabu Virgoun Ternyata Kru Last Child, Polisi: Beberapa Kali Beri Narkotika

- 24 Juni 2024, 18:00 WIB
Kolase foto BGS kru Last Child dan Virgoun
Kolase foto BGS kru Last Child dan Virgoun /ANTARA/HO-Humas Polres Metro Jakarta Barat/Risky Syukur

WartaSidoarjo.com - Akhirnya terungkap sosok yang memasok narkoba jenis sabu ke musisi Virgoun Tambunan Putra.

Diketahui, sosok pemasok barang haram tersebut adalah BGS. Ia dan Virgoun merupakan rekan kerja.

Adapun, BGS merupakan kru grup musik yang didirikan oleh Virgoun yakni Last Child. 

"Telah berhasil mengamankan satu orang atas nama B atau BGS yang menjadi penyedia narkotika jenis sabu yang diberikan kepada V (Virgoun), " kata Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol M Syahduddi, dalam keterangan di Jakarta, Senin (24/6/2024), dilansir Warta Sidoarjo dari ANTARA.

Meski begitu, Syahduddi tidak menyebut waktu penangkapan BGS. Ia hanya menuturkan bahwa tersangka telah mengaku bahwa dirinya yang memasok sabu kepada Virgoun.

"Selain itu, kami juga menemukan adanya transaksi keuangan terkait pembelian narkotika jenis sabu. Saat dilakukan penggeledahan di rumahnya, kami menemukan beberapa puntung bekas pemakaian narkotika sintetis. BGS juga mengakui bahwa dirinya adalah pecandu aktif narkotika jenis sinte," jelasnya.

Lebih lanjut, Syahduddi menyampaikan identitas BGS. Ternyata, tersangka merupakan kru dari band Last Child.

"Tersangka B ini rekan kerjanya V sebenarnya, dia bekerja sebagai kru band si VTP ini dan memang dalam beberapa keterangan yang disampaikan, dia mengakui beberapa kali memberikan narkotika jenis sabu kepada VTP, " ucapnya.

Sebelumnya, Virgoun ditangkap polisi atas kasus penyalahgunaan narkotika jenis sabu.

Virgoun diamankan di sebuah indekos yang berada di kawasan Ampera, Jakarta Selatan, Kamis (20/6/2024) sekira pukul 01.00 WIB.

Tidak sendirian, dirinya diamankan bersama seorang wanita berinisial PA. 

"Yang pertama seorang pria inisial VTP pekerjaan musisi dan yang kedua seorang perempuan atas nama PA. Barang bukti yang kami amankan adalah narkotika jenis sabu," kata Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat, AKBP Indrawienny Panjiyoga kepada wartawan di Jakarta, Jumat (21/6/2024), dilansir Warta Sidoarjo dari ANTARA.

Halaman:

Editor: Christine Ayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah