Mangut Tongkol Cue, Bisa Jadi Ide Olahan Tongkol yang Sedap Ngabisin Nasi Sebakul

13 Juni 2024, 09:20 WIB
Resep Mangut Ikan Tongkol Pedas./ tangkapan layar youtube Dapur Emak Kos /


WartaSidoarjo.com - Tongkol cue atau di beberapa daerah disebut tongkol irisan, memiliki rasa yang gurih dan enak. Tongkol mengandung vitamin yang kompleks seperti, omega 3, daging ikan tongkol juga diketahui banyak mengandung vitamin A dan vitamin B12.

Bersama dengan protein, kedua vitamin tersebut dapat memperkuat sistem imun sehingga tubuh tidak mudah terkena penyakit dan infeksi.

Selain itu harga yang terjangkau dan mudahnya ditemukan di pasar, tukang sayur keliling, atau di tempat jual sayur mayur, membuat tongkol cue banyak di pilih untuk diolah menjadi makanan bagi keluarga.

Baca Juga: Yuk Bikin! Resep Menu Sarapan Sat Set Mudah, Murah Dijamin dan Dijamin Enak

Resep Mangut Tongkol Cue dari @susan_gracia ini, cocok untuk menjadi hidangan keluarga. Berikut bahan bahan dan cara membuatnya.

Bahan:


1 ekor jumbo atau 2 keranjang tongkol cue
2 ikat kemangi (petik, ambil daunnya saja)
1 sdm kaldu bubuk
Gula merah secukupnya atau gula putih
Garam secukupnya
2 bungkus santan instan

Bumbu Halus:
10 cabai merah keriting
10 cabai rawit merah
8 siung bawang putih
15 butir bawang merah
4 butir kemiri
2 ruas kunyit
1 jempol kencur
1 ruas jahe

Bumbu cemplung:
3 ruas lengkuas
2 batang serai
2 lembar daun salam
6 lembar daun jeruk


Cara membuat:
1. Goreng tongkol hingga sedikit kering
2. Masak bumbu halus dan bumbu cemplung dengan sedikit minyak hingga matang
3. Tambahkan air secukupnya
4. Masukkan bumbu. Seperti penyedap rasa, gula merah, garam, jangan lupa koreksi rasa
5. Masukkan tongkol cue kedalamnya
6. Tambahkan 2 bungkus santan instan
7. Aduk dan masak sampai mendidih dan berkurang airnya
8. Masukkan daun kemangi, masak hingga kemangi layu.
9. Mangut tongkol cue siap dihidangkan

Yuk ibu ibu, bisa coba resepnya yaa, mudah dan tentunya enak. Selamat mencoba.***

Editor: Dwita

Tags

Terkini

Terpopuler