Perpaduan Unik antara Kain lurik dengan Batik Tulis

- 28 Maret 2022, 21:51 WIB
JI-Hwan bersama rekan Modelnya
JI-Hwan bersama rekan Modelnya /Husni /Husni habib

WartaSidoarjo.com  - Indonesia dikenal sebagai negara yang memiliki banyak kebudayaan yang beragam. Salah satu dari hasil kebudayaan tersebut adalah kain tradisional.

Indonesia dikenal memiliki berbagai macam kain yang memiliki keunikan dan sarat akan makna yang berbeda di tiap wilayah.

Berangkat dari hal tersebut seorang desainer asal Yogyakarta memamerkan koleksi terbarunya yang terinspirasi dari kain tradisional Indonesia.

mengabungkan dua kain yang dipadu padakan yaitu batik Jogja bermotif wayang dan kain lurik. Menghasilkan suatu busana indah yang sarat akan filosofi.

Dadang Koesdarto selaku Desainer menjelaskan bahwa dalam tampilan kali ini dirinya membawa 9 koleksi busana yang seluruhnya mengunakan gabungkan dua kain Indonesia yang diberi tambahan motif Wewayangan disetiap busana yang mencerminkan sosok wayang tersebut.

Koleksi busana Dadang Koesdarto
Koleksi busana Dadang Koesdarto Husni habib

Selain itu dalam peragaan busana ini, Dadang juga membawa seorang model asal korea Ji-Hwan. JI-Hwan sendiri merasa sangat senang dapat ikut serta dalam peragaan busana kali ini.

Karena tidak seperti di negaranya. Disini dirinya melihat jika para desainer Indonesia banyak menggunakan kain tradisional. Berbeda dengan Korea yang jarang sekali menggunakan hal hal yang berbau tradisional dalam suatu peragaan busana.

Detail Busana Dadang Koesdarto
Detail Busana Dadang Koesdarto Husni habib

Halaman:

Editor: Husni Habib


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x