Tips Cara Memilih Buah Manis dan Segar di Supermarket Agar Tidak Zonk

- 20 Februari 2024, 19:10 WIB
Ilustrasi buah-buahan.
Ilustrasi buah-buahan. /

WartaSidoarjo.com - Pernahkah anda merasa bingung saat sedang memilih buah buahan. Jika salah pilih kemungkinan buah yang anda beli tidak manis atau bahkan terlalu matang, sehingga tidak dapat di simpan dalam jangka waktu beberapa hari.

Akun instagram @hasnaraniyah, membagikan tips memilih beberapa buah agar tepat sesuai kebutuhan.

1. Buah Naga Merah


Buah Naga merupakan salah satu buah yang memiliki citarasa manis dan segar. Perhatikan, cara memilih buah naga yang tepat adalah, pilih yang sisiknya pendek dan berjarak, jangan ambil sisik yang panjang dan berdekatan karena ranya akan hambar dan tidak manis.

Baca Juga: Viral Konsumsi Telur Dadar Sebabkan Diabetes dan Kanker, Begini Tanggapan dr.Tirta

2. Buah Jeruk
Jeruk kaya akan vitamin C yang sangat bagus untuk tubuh. Cara memilih buah jeruk yang manis dengan perhatikan bulatan bawahnya lebih lebar dan dalam. Buah jeruk yang seperti itu umumnya lebih manis dan berair.

3. Buah Melon
Buah Melon kaya akan air dan rasanya yang manis. Namun tak jarang buah ini juga memiliki rasa yang hambar. Lantas bagaimana cara memilih buah melon yang manis? Pilihlah kulit melon yang berjaring banyak dan jika diketuk bergema, lalu melon yang matang akan berair dan berat.

4. Buah Apel

Buah Apel memiliki jenis yang beragam, buah Apel juga disukai banyak orang karena rasany ayang manis dan segar. Untuk memilih buah Apel yang manis perhatikan garisnya, pilihlah yang bergaris jangan yang berbintik .

Halaman:

Editor: Dwita


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah