25 Titik Selesai Akhir 2021, Pemkab Sidoarjo Upayakan Tahun Depan Lebih Banyak Lagi Ruas Jalan yang Dibeton

- 29 November 2021, 10:53 WIB
Titik betonisasi di Krembung. Pemkab Sidoarjo akan lebih masifkan program betonisasi jalan di tahun 2022.
Titik betonisasi di Krembung. Pemkab Sidoarjo akan lebih masifkan program betonisasi jalan di tahun 2022. /Tangkap layar Instagram/@pemkabsidoarjo

WartaSidoarjo.com - Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali menargetkan program betonisasi di 25 titik ruas jalan selesai akhir tahun ini.

Program betonisasi pun nantinya dilanjutkan di tahun depan dengan jumlah jalan yang akan dibeton makin banyak.

Hal itu disampaikannya ketika mendatangi lokasi proyek betonisasi di Desa Sugihwaras Kecamatan Candi, Minggu 28 November 2021.

Baca Juga: Pemerintah Tutup Pintu Masuk ke Indonesia dari Sejumlah Negara Ini untuk Cegah Virus Corona Varian Omicron

"Setiap tahun anggaran yang dikeluarkan pemkab Sidoarjo untuk perbaikan jalan cukup tinggi, karenanya betonisasi jadi solusi untuk masalah ini," ujar Gus Muhdlor.

"Tahun 2021 ada 25 ruas jalan yang kita beton dan tahun depan betonisasi akan lebih masif lagi. Kami upayakan lebih banyak lagi ruas jalan yang dibeton," tambahnya.

Ia mengatakan, betonisasi memang sudah menjadi keharusan untuk menanggulangi permasalahan jalan rusak karena Sidoarjo merupakan daerah delta yang diapit banyak sungai.

Baca Juga: Ameer Azzikra Meninggal Dunia, Istri Tuliskan Pesan Haru 172 Hari Bersama Sang Suami Sangat Membuatnya Bahagia

Selain itu, potensi air laut pasang atau banjir rob yang rutin terjadi saat masuk musim penghujan menyebabkan jalan aspal banyak yang rusak dan berlubang.

Bupati menambahkan, rusaknya jalan aspal mengakibatkan terhambatnya mobilitas masyarakat, jalan rusak juga menjadi salah satu penyebab potensi pengendara terjatuh, terutama kendaraan roda dua.

Halaman:

Editor: Arief Zaafril Razaqtiar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah