Kunjungi Pasar Larangan Sidoarjo, Presiden Jokowi Bagikan Bansos ke Pedangan dan Pengunjung Pasar

- 22 Agustus 2022, 14:06 WIB
Presiden Jokowi bagikan bansos ke pedagang di Pasar Larangan Sidoarjo
Presiden Jokowi bagikan bansos ke pedagang di Pasar Larangan Sidoarjo /Kominfo Sidoarjo

WartaSidoarjo.com - Presiden Jokowi beserta Ibu Iriana dan rombongan kunjungi Pasar Larangan Sidoarjo.

Ratusan pedagang dan pengunjung Pasar Larangan, Kecamatan Candi, Kabupaten Sidoarjo dibuat kaget dengan kedatangan Presiden RI Joko Widodo.

Kedatangan Jokowi beserta Ibu Negara Iriana Joko Widodo itu dalam rangka membagikan Bantuan Sosial (bansos) sekaligus menyapa para pedagang dan warga Sidoarjo, pada Senin 22 Agustus 2022.

Baca Juga: Antusiasme Warga Sidoarjo Sambut Kunjungan Presiden Jokowi di Pasar Larangan

Tiba di tempat Parkir Pasar sebelah selatan, Jokowi disambut Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor.

Turun dari mobil, Jokowi langsung menyapa pengunjung kemudian memerintahkan Paspampres membagikan sejumlah paket sembako. Teriakan ibu-ibu menambah suasana pasar ramai.

Gus Muhdlor nampak menyambut kedatangan presiden ke 7 itu membagikan paket sembako. Usai menyapa masyarakat, rombongan kemudian melanjutkan masuk ke dalam pasar menyapa para pedagang.

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa juga nampak ikut mendampingi presiden masuk ke dalam pasar bersama Gus Muhdlor.

Baca Juga: Inilah Rute, tarif dan Pemberhentian Bus Trans Jatim dari Sidoarjo, Surabaya Hingga Ke Gresik

Halaman:

Editor: Nurmawati Ikromah

Sumber: Kominfo Sidoarjo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah