5 Rekomendasi Makanan di Sidoarjo Menggugah Selera Versi Sidoarjo Kuliner

- 18 Januari 2024, 15:29 WIB
Kue Lumpur khas Sidoarjo
Kue Lumpur khas Sidoarjo /Foto:instagram@kuelumpur_sidoarjo/

 


WartaSidoarjo.com - Kabupaten Sidoarjo merupakan salah satu Kabupaten di Jawa Timur yang memiliki makanan khas yang wajib di coba saat anda berkunjung ke Sidoarjo.

Akun instagram Sidoarjo Kuliner merupakan salah satu akun yang mereview kuliner kuliner di Sidoarjo dengan pengikut terbanyak di banding akun akun lainnya.

Berikut rekomendasi kuliner di Sidoarjo yang wajib di coba versi Sidoarjo Kuliner.

Baca Juga: Gus Muhdlor Kukuhkan BEM Delta Sidoarjo dari 8 Universitas yang ada di Kabupaten Sidoarjo

1. Kue Lumpur Muda Mudi


Tidak hanya lumpur lapindo yang terkenal di Sidoarjo, kue lumpur satu ini juga terkenal dan ramai dikunjungi setiap harinya. Tekstur lumpur yang lembut dan cara memasak yang menggunakan arang, kue lumpur satu ini memiliki rasa yang khas.

2. Lontong Kupang


Lontong kupang atau kupang lontong adalah nama makanan khas daerah Jawa Timur. Makanan ini terkenal khususnya di daerah Arekan Jawa Timur.Kupang adalah kerang laut berukuran kecil yang biasa ditemukan di pesisir pantai. Satu porsi lontong kupang terdiri dari lontong, petis, lento singkong, hingga sate kerang.

Baca Juga: Rekomendasi Wisata di Sidoarjo Terbaru untuk Libur Panjangmu

3. Bandeng Presto dan Bandeng Asap


Banyak toko oleh oleh yang ada di Sidoarjo. Rata rata menjual bandeng presto dan bandeng asap. Hal ini dikarenakan bandeng merupakan salah satu ikan yang banyak di budidayakan di Sidoarjo. Bahkan simbol kota Sidoarjo salah satunya adalah ikan bandeng.

4. Ote ote khas porong


Ote ote adalah cemilan yang terbuat dari tepung, wortel, kubis atau kol, dan tauge. Tetapi beda dengan ote ote khas Porong Sidoarjo. Ote ote ini terbuat dari tepung dan berisikan daun kucai, jamur kuping, dan potongan ayam. Keunikan inilah yang membuat ote ote porong wajib anda coba saat berada di Sidoarjo.

Halaman:

Editor: Nurmawati Ikromah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah