Momen Presiden Prancis Jalan Kaki di Garuda Wisnu Kencana

- 17 November 2022, 10:42 WIB
Presiden Prancis Emmanuel Macron tuai sorotan lantaran mendadak turun dari mobil usai hadiri acara makan malam KTT G20 di Bali.
Presiden Prancis Emmanuel Macron tuai sorotan lantaran mendadak turun dari mobil usai hadiri acara makan malam KTT G20 di Bali. /TikTok/denallie.cw

WartaSidoarjo.com - Sebuah video viral di media sosial. Dalam video terlihat, Presiden Perancis Emmanuel Macron terlihat berjalan kaki sepanjang dua kilometer.

Macron melakukan hal itu usah menghadiri gala dinner di Garuda Wisnu Kencana (GWK) dalam rangkaian acara KTT G20 Bali. Macron bahkan menyapa para warga Bali saat itu.

Presiden Emmanuel Macron terlihat mengenakan kemeja putih dan celana hitam, Ia pun berjalan didampingi sejumlah petugas serta motor dan mobil pengawalan.

Baca Juga: Tari Kolosal Ngoyek Kupang Oleh Ribuan Siswa SMPN 2 Candi Pecahkan Rekor MURI

Asops Kapolri Irjen Agung Setya Imam Effendi mengatakan Macron berjalan kaki dari Simpang Uluwatu sampai Politeknik Bali, Jimbaran, sekitar pukul 22.00 Wita, Selasa (15/11). Dia menyebut hal ini menunjukkan bahwa Polri berhasil melakukan pengamanan pada KTT G20 ini.

"Alhamdulillah beliau mulai jalan kaki dari pintu keluar GWK sampai Politeknik sejauh 2 kilometer" kata Agung Setya dalam keterangan tertulisnya.

Mantan Kapolda Riau itu mengatakan Polri siap dengan berbagai perubahan pengamanan seperti apa yang dilakukan Macron secara mendadak itu. Dia menegaskan pihaknya bersyukur jika para pemimpin negara merasa aman.

"Prinsipnya, Polri akan menyesuaikan dengan kegiatan objek pengamanan dengan didukung perangkat CCTV dan yang lain untuk memastikan situasi dapat dikendalikan" katanya.

"Kita bersyukur bahwa para pimpinan dunia yang menjadi anggota KTT G20 merasa aman dan terkesan dengan keramahan masyarakat Bali" tambahnya.

Halaman:

Editor: Dwita Ebo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x