Mama Dedeh Singgung Soal Mahar : Mahar Tak Perlu Mahal 

- 5 Desember 2022, 18:47 WIB
Mama Dedeh
Mama Dedeh /Instagram @mamahdedeh24


WartaSidoarjo.com - Heboh video viral seseorang yang batal menikah karena orang tua sang calon mempelai wanita meminta mahar berupa sertifikat rumah.

Karena merasa tak mampu, calon pengantin pria membatalkan pernikahan tersebut.

Mamah Dedeh seorang penceramah agama islam, menjelaskan tentang besaran mahar dan bagaimana kedudukan mahar dalam sebuah syarat pernikahan.

Baca Juga: Awkarin Turun Langsung Bantu Korban Gempa Cianjur

"Yang namanya mahar atau disebut dengan mas kawin, adalah pemberian seorang laki laki pada calon istri yang akan ia nikahi" Ujar mama dedeh

"Mahar memang syarat dalam sebuah pernikahan, namun di saat saat tertentu mahar seolah olah harga seorang perempuan" Jelas mama dedeh.

Hal tersebut dapat dikarenakan orang tua calon pengantin wanita turut campur dalam menentukan besaran mahar yang harus di berikan oleh calon pengantin pria.

Besaran mahar yang di tentukan orang tua calon pengantin wanita, tak jarang memberatkan dan bisa membuat rencana pernikahan batal.

Mahar dalam islam telah tertulis dalam surat An Nisa ayat 4.
"Berikanlah calon pengantin wanitamu mahar atau mas kawin dengan penuh kerelaan"

Mas kawin bukanlah harga seorang perempuan, dan pernikahan bukan memperjual belikan perempuan.

Halaman:

Editor: Dwita Ebo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x