Guru Besar Unair Prof Alfinda Temukan Senyawa dalam Tanaman untuk Obat Anti Kanker dan Demam Berdarah

- 3 Maret 2023, 18:15 WIB
Prof Dr Alfinda Novi Kristanti DEA saat dikukuhkan sebagai guru besar (gubes) Universitas Airlangga (Unair)
Prof Dr Alfinda Novi Kristanti DEA saat dikukuhkan sebagai guru besar (gubes) Universitas Airlangga (Unair) /Dok. Unair

 

Pada spesies Aquilaria, ia menyebut ada kandungan chromone yang mirip dengan senyawa golongan 2-styrylchromone dimana kesediaan senyawa ini sangat jarang sehingga harus dilakukan sintesis organik.

 

Dari sintesis dengan variasi struktur benzaldehid, Prof Alfinda menemukan 9 senyawa golongan 2-styrylchrome. Senyawa ini lalu diuji secara in silico melalui docking experiment menggunakan protein sebagai target obat pengembangan kemoterapi kanker.

 

“Rangkaian penelitian ini menjadi contoh bagaimana alam telah memberikan ide struktur senyawa untuk dapat dilakukan sintesis senyawa dengan potensi yang lebih baik,” ungkap dosen departemen kimia itu.

Baca Juga: Media Pembelajaran Komik Cukup Efektif untuk Anak SD, Menyenangkan dan Tidak Membosankan

Selanjutnya, ia beralih pada komponen utama gambir yaitu catechin merupakan senyawa golongan flavonoid. Dari hasil isolasi menunjukkan satu kilogram gambir mengandung kadar catechin sebesar 18 gram dengan tingkat kemurnian 90%.

 

“Senyawa catechin dapat bertindak sebagai antikanker, antiviral, antimikroba, bahkan aktivitas antioksidannya jauh lebih besar dibandingkan dengan vitamin C. Hal ini secara tidak langsung dapat mencegah potensi terjadinya kanker,” terang Prof Alfinda.

Halaman:

Editor: Nurmawati Ikromah


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah