Monash University, Indonesia Tawarkan Fasilitas Studi Magister Bagi Penerima Beasiswa LPDP

- 11 Februari 2024, 18:55 WIB
Session with LPDP Community
Session with LPDP Community /

Wartasidoarjo.com - Penerima beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) dari inisiatif gabungan antara Kementerian Keuangan RI dan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi RI naik hampir mencapai 10 ribu orang di tahun 2023, dengan 60% preferensi tertuju pada universitas dalam negeri.

Kenaikan angka tersebut mungkin menjadi jalan keluar dari situasi demografi Indonesia yang mayoritas penduduknya berusia produktif (68%), dimana mereka perlu beradaptasi dengan keterampilan baru agar tetap relevan dalam menghadapi peluang ekonomi digital yang besar dan tantangan lingkungan yang semakin kompleks saat ini.

Tingginya kebutuhan untuk masyarakat dalam meningkatkan keterampilan mereka sejalan dengan teknologi yang semakin canggih. Berdasarkan data riset 2019, otomatisasi berpeluang menambah GDP Indonesia dan pemasukan yang lebih besar bagi pekerja di Indonesia.

Baca Juga: Miris! 8 Remaja di Jakbar Ditangkap gara-gara Hendak Tawuran saat Masa Tenang, Bawa Sajam hingga Stik Golf

Selain itu, data tersebut juga memprediksikan bahwa di tahun 2030, 27 - 46 juta peluang pekerjaan baru akan tercipta di Indonesia. Tetapi, di sisi lain, pertumbuhan teknologi juga akan membuat 23 juta pekerja kehilangan mata pencaharian dan digantikan oleh teknologi.

Menanggapi paparan dinamika di atas, Monash University sebagai bagian dari peringkat 50 besar dunia, menawarkan proposisi yang unik, yaitu membantu meningkatkan keterampilan agar siap menghadapi masa depan sambil tetap bisa melanjutkan karier di Indonesia.

Proposisi tersebut juga sejalan dengan komitmen Monash University dalam menjembatani pencapaian akademis dan kemajuan profesional, salah satunya dengan resmi terdaftarnya Monash University, Indonesia sebagai tujuan program beasiswa LPDP dalam negeri. 

Baca Juga: Cuaca Sidoarjo Hari Ini, 12 Februari 2024: Hujan Ringan Diprakirakan Turun dari Sore hingga Malam

Prof. Andrew MacIntyre, Pro Vice-Chancellor and President of Monash University, Indonesia, mengatakan, “Sebagai institusi luar negeri yang yang diakui pemerintah untuk tujuan program beasiswa LPDP dalam negeri, Monash University, Indonesia menawarkan enam program magister yang relevan dan siap masa depan, yaitu Magister Kebijakan dan Manajemen Publik, Magister Inovasi Bisnis, Magister Ilmu Data, Magister Keamanan Siber, Magister Desain Perkotaan, dan Magister Kesehatan Masyarakat.," jelasnya.

Salah seorang penerima beasiswa LPDP, Reza Darmawan, yang berprofesi sebagai Auditor di salah satu lembaga Kementerian, bercerita tentang perjalanannya mendaftar di Magister Ilmu Data di Monash University, Indonesia.

Setelah menempuh pendidikan sarjana di jurusan Akuntansi, Reza diberi tanggung jawab untuk mengawasi audit melalui analisis data. Siapa sangka, pekerjaan tersebut kemudian memotivasi Reza untuk menekuni Ilmu Data. 

“Saya sangat senang diterima di Monash University, Indonesia, karena institusi pendidikan tinggi ini sangat terbuka menerima mahasiswa dari berbagai latar belakang. Meskipun basis akademis saya di Ilmu Akuntansi, hal ini tidak menjadi halangan saya dalam beradaptasi karena kurikulum di Magister Ilmu Data cukup ramah bagipemulaa," imbuhnya.***

Editor: Husni Habib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah