Begini Tanggapan Bank Jatim Terkait Dugaan Fraud di Cabang Sidoarjo dan Mojokerjo

- 7 Januari 2022, 15:10 WIB
Bank Jatim
Bank Jatim /doc. Bank Jatim

WartaSidoarjo.com - Beredar kabar mengenai dugaan Fraud di Bank Jatim Unit Usaha Syariah Cabang Sidoarjo dan Cabang Mojokerto.

 

Menanggapi hal tersebut Bank Jatim memberi informasi bahwa Bank Jatim telah melakukan investigasi internal untuk memastikan permasalahan yang sama tidak terjadi lagi di masa mendatang dan kepercayaan masyarakat tetap terjaga.

 

Umi Rodiyah selaku Corporate Secretary Bank Jatim menjelaskan Sebagai warga usaha (corporate citizen) yang taat hukum, Bank Jatim akan mendukung penuh proses dan penyelesaian hukum yang sedang dan akan dilakukan oleh aparat penegak hukum.

Baca Juga: Menteri PUPR Basoeki Sebut Pembangunan Istana di Ibu Kota Negara Baru Masih Tunggu Instruksi Presiden Jokowi

"Bank Jatim mengucapkan terimakasih kepada masyarakat atas kepercayaannya kepada bankjatim dan memastikan bahwa layanan di seluruh jaringan bankjatim tetap berjalan dengan baik," ujarnya.

 

Umi Rodiyah juga menambahkan sampai dengan saat ini kinerja Bank Jatim terus menunjukkan pertumbuhan yang sangat baik. Bank Jatim saat ini telah memiliki JConnect yang merupakan branding  layanan digital Bank Jatim dan bertujuan untuk mempermudah nasabah dalam melakukan transaksi perbankan.

Halaman:

Editor: Nurmawati Ikromah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah