Gubernur Khofifah Terus Dorong Jatim Jadi Pusat Pengembangan Industri Halal

- 25 Oktober 2023, 13:33 WIB
Gubernur Khofifah saat meninjau sakah satu stand UMKM
Gubernur Khofifah saat meninjau sakah satu stand UMKM /Humas Pemprov Jatim

Wartasidoarjo.com - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa membuka East Java Halal Industry Fest (EJHIF) Tahun 2023 di Dyandra Convex Surabaya, Selasa (24/10). 

Kegiatan ini dihadiri 200 orang peserta yang terdiri dari 20 Intansi/Lembaga, 38 Dinas yang membidangi Perindustrian, 11 Lembaga Pemeriksa Halal, 32 Ormas/PT/Pegiat Halal, RPH, 20 Bidang/UPT di Lingkungan Disperindag Jatim dan 20 peserta pameran display produk.

Dalam sambutannya, Gubernur Khofifah mengungkapkan akan terus mendorong Jatim sebagai pusat pengembangan industri halal di Indonesia lewat berbagai upaya. Salah satunya, lewat penyelenggaraan EJHIF Tahun 2023. Dimana, hal ini juga selaras dengan visi Indonesia untuk menjadi Pusat Industri Halal Global pada tahun 2024.

"Insyaallah kita terus meningkatkan kontribusi dari seluruh industri halal di Jawa Timur termasuk di dalamnya adalah industri kecil dan menengah," katanya.

Khofifah menyampaikan, salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan penerbitan 188.135 sertifikat halal bagi pelaku usaha di Jawa Timur sejak September 2021 hingga Oktober 2023. Dan fasilitasi sertifikasi halal melalui Program SEHATI (Sertifikasi Halal Gratis) BPJPH hingga 21 Oktober 2023 sebanyak 156.188 sertifikat yang terbit dari 241.261 pengajuan.

"Percepatan Sertifikasi Industri halal Jatim harus terus dilakukan di berbagai forum strategis agar sertifikasi halal bisa tercapai maksimal, efektif serta secepat mungkin," katanya.

Saat ini, infrastruktur halal di Jatim terdapat 45 Halal Center, 45 Lembaga Pendamping Proses Produk Halal, 12.898 petugas pendamping, 33 Rumah Potong Hewan Ruminansia dan 44 Rumah Potong Unggas dan 11 Lembaga Pemeriksa Halal. 

Menurutnya, sertifikasi ini sangat penting bagi pelaku usaha untuk masuk ke dalam industri halal. Mengingat potensi pasar halal global terus tumbuh seiring dengan peningkatan permintaan produk halal di sektor makanan, fesyen, farmasi dan kosmetik, pariwisata, media dan rekreasi, serta keuangan syariah.

Gubernur Khofifah berfoto bersama sejumla peserta UMKM halal
Gubernur Khofifah berfoto bersama sejumla peserta UMKM halal Humas Pemprov Jatim

Halaman:

Editor: Husni Habib


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah