Kisah UMKM Nasi Kebuli Latif, Omsetnya Naik Berkat Promo dan Ikut Flash Sale di Shoppe Food

- 5 Mei 2024, 18:25 WIB
Nasi Kebuli Latif
Nasi Kebuli Latif /

 

WartaSidoarjo.com - Kehadiran beragam promo dari Shopee Food dapat membantu perkembangan para pelaku UMKM kuliner di Surabaya. Salah satunya yang dialami oleh Ridtohan Slamet Amijaya pemilik usaha Nasi Kebuli Latif.

Sejak usaha mie nya yang tutup dua tahun yang silam Jaya berinisiatif untuk berjualan Nasi karena menurutnya nasi merupakan makanan pokok masyarakat Indoneisa.

Mulanya ia berjualan Nasi Kebuli ini dikarenakan kesukaannya terhadap makanan khas Timur Tengah ini.

Baca Juga: Kiblat Tas Wanita! Rekomendasi Brand Tas Wanita Harga Rp.100 Ribu-an di Shopee Mall

“Awal mula berjualan Nasi Kebuli Latif ini dari kesukaan saya terhadap makanan Timur Tengah, lalu saya mencoba membuat resep nasi kebuli cari-cari lewat Youtube” ucap Jaya.

Setela melakukan percobaan resep yang ia pelajari dari Youtube akhirnya Jaya menemukan resep dengan rasa yang pas untuk lidah masyarakat Indoensia tanpa meninggalkan cita rasa khas Timur Tengah.

“Akhirnya saya menemukan resep yang sesuai dengan lidah orang Indonesia, tetapi tidak menghilangkan rasa khas Timur Tengah,” imbuhnya.

Untuk menambah citarasa khas Indonesia, Jaya menggabungkan Nasi Kebuli dengan makanan khas Indonesia salah satunya Rendang. “Perpaduan dua negara, Alhamdulillah banyak yang order. Mungkin karena menu ayam rendangnya itu,” paparnya.

Halaman:

Editor: Nurmawati Ikromah


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah