Bukan Kaleng-kaleng, BTS Bawa Pulang 3 Penghargaan Sekaligus di Penghargaan ‘People's Choice Awards 2021’

- 8 Desember 2021, 20:45 WIB
BTS
BTS /Twitter @bts_bighit

WartaSidoarjo.com – Grup BTS sekali lagi mencetak kemenangan dari 3 kategori berbeda di penghargaan Amerika Serikat, ‘People's Choice Awards 2021’.

Tahun ini, BTS kembali membuat bangga para penggemarnya setelah berhasil memenangkan 3 kategori di upacara penghargaan yang berlangsung di Santa Monica, Amerika Serikat.

People's Choice Awards 2021 ini dilaksanakan hari Selasa lalu, yang membuat BTS membawa 3 piala dan hadiah.

3 kategori yang dimenangkan oleh BTS diantaranya The Music Video of 2021 (Musik video terbaik 2021) untuk lagu ‘Butter’, The Group of 2021 (Grup terbaik sepanjang tahun 2021) dan The Song of 2021 (Lagu terbaik sepanjang tahun 2021) untuk lagu ‘Butter’.

Baca Juga: Mendapat Dukungan Penuh dari Member BLACKPINK, Jisoo: Sangat Beruntung Lawan Main Saya Aktor Jung Hae In

Kami sangat senang karena semua penghargaan ini berarti bahwa orang-orang telah mengakui upaya kami,” ucap BTS.

Para anggota juga merasa bahwa karya-karyanya bisa melejit seperti saat ini merupakan hasil kerja keras Army (nama fandom BTS) juga.

Kami sangat bersyukur bahwa sulit untuk menggambarkan bagaimana perasaan kami dengan kata-kata, pastinya ini semua berkat Army yang selalu bersama kami sehingga kami dapat mencapai ini semua,” lanjutnya.

Lagu ‘Butter’ milik BTS memang sudah didengar hingga penjuru dunia bahkan orang dari luar Asia pun bisa mengenal dan menikmati lagu itu.

Baca Juga: Inilah Rating Drama Korea yang tayang Pada Selasa 7 Desember, Our Beloved Summer Masih Mencetak rating rendah

Hal ini terbukti oleh pencapaian grup BTS yang sudah mencapai masyarakat non Asia bahkan bisa diundang oleh para media hiburan Amerika Serikat.

Terima kasih telah banyak mencintai lagu ‘Butter’. Kami hanya ingin membuat orang-orang melalui masa-masa sulit menjadi bahagia dan ringan berkat lagu ini,” pungkasnya.

Sementara itu, BTS menjadi grup Asia pertama yang menerima penghargaan tertinggi artis tahun ini di American Music Awards tahun ini, terutama untuk lagu ‘Butter’.

 Baca Juga: Liga Champions Grup A: Manchester City dan Paris Saint-Germain Lolos Babak 16 Besar, RB Leipzig ke Liga Europa

 

Editor: Afiyah Romadhoni

Sumber: The Korea Times


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x