Terlihat Lebih Bersih! Wajah Pasar Larangan Sidoarjo Berubah, Ditata Lebih Rapi dan Diberi Taman

- 9 November 2023, 19:20 WIB
Penampakan terbaru wajah Pasar Larangan Sidoarjo
Penampakan terbaru wajah Pasar Larangan Sidoarjo /Pemkabsidoarjo

WartaSidoarjo.com - Pasar Larangan yang merupakan salah satu pasar terbesar di Kabupaten Sidoarjo menjadi salah satu pusat perekonomian.

Pasar yang menyediakan berbagai jenis kebutuhan pokok ini tergolong kurang bersih dan rapi. Pasar yang berlokasi di Kecamatan Candi ini sedang dilakukan revitalisasi oleh Dinas Perindustrian dan Perdagangan Pemkab Sidoarjo.

Pasalnya, pasar tradisional yang lokasinya tidak jauh dari pusat kota Sidoarjo itu sudah lama kurang mendapat perhatian.

Baca Juga: Warga Sidoarjo Komentari Desain Flyover JPL Tarik : Modelnya Gimana Itu Kok Kotak

Terlihat mulai dilakukan penataan, pertama merelokasi ratusan pedagang yang dipindah ke sebelah barat pasar, tempat lebih representatif.

Penampakan terbaru pasar larangan Sidoarjo
Penampakan terbaru pasar larangan Sidoarjo

Agar tampak luas, pagar depan toko sebelah sisi timur pasar dibongkar. Untuk menambah estetika dan membuat pengunjung pasar merasa nyaman maka dibangun taman. Dan nantinya tempat parkir lebih tertata.

Di depan toko juga dibangun taman, tempat parkir ditata lebih rapi dan pagar depan toko juga dibongkar.

 

Halaman:

Editor: Nurmawati Ikromah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah