Antisipasi Kasus Covid-19 saat Gelaran Copa America 2021, Pemerintah Brasil Terbitkan Panduan Kesehatan

- 16 Juni 2021, 04:10 WIB
Tim nasional Brasil berhasil mengalahkan Venezuela dengan skor 3-0 dalam pertandingan Copa America 2021 Grup A, Senin 14 Juni 2021.
Tim nasional Brasil berhasil mengalahkan Venezuela dengan skor 3-0 dalam pertandingan Copa America 2021 Grup A, Senin 14 Juni 2021. /REUTERS/Diego Vara

WartaSidoarjo.com - Pemerintah Brasil mengeluarkan panduan kesehatan untuk penyelenggaraan Copa America 2021.

Hal tersebut dilakukan untuk menjaga agar kasus Covid-19 tak mengalami peningkatan selama gelaran Copa America 2021 berlangsung.

Menteri Kesehatan Brasil, Marcelo Quieroga, menyampaikan bahwa protokol kesehatan itu untuk kemudian ditaati oleh semua negara peserta Copa America 2021.

Atlet dan komite penyelenggara juga akan dites Covid-19 setiap dua hari sekali. Jika ada yang berstatus positif maka diwajibkan untuk isolasi mandiri.

Quieroga juga mengatakan, para atlet tidak perlu divaksinasi. Keputusan Quieroga ini mengundang pro dan kontra.

Sebab, beberapa waktu lalu otoritas Brasil sempat menyatakan atlet juga perlu melakukan vaksinasi.

Akan tetapi, Quieroga menegaskan bahwa menurutnya efek dari vaksinasi akan berpengaruh pada performa para pemain.

“Semakin banyak orang yang telah divaksinasi, semakin baik. Namun, kita belum perlu untuk memvaksinasi para atlet ini karena vaksinasi dapat menghasilkan reaksi. Hal tersebut yang dapat membahayakan ritme kompetitif para pemain,” ujar Quieroga.

Penunjukkan Brasil sebagai tuan rumah Copa America 2021 memang menuai kritikan. Sebab Brasil sendiri tengah mengalami lonjakan kasus Covid-19.

Halaman:

Editor: Arief Zaafril Razaqtiar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x