Presiden Jokowi Belum Bertemu Megawati pada Momen Lebaran 2024, Kenapa? Begini Kata Istana

- 12 April 2024, 12:40 WIB
Potret kebersamaan Presiden Joko Widodo dan Megawati Soekarnoputri.
Potret kebersamaan Presiden Joko Widodo dan Megawati Soekarnoputri. /ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari

WartaSidoarjo.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dikabarkan belum bertemu dengan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri pada momen Lebaran 2024 atau Idul Fitri 1445.

 

Mengenai belum bertemunya Presiden Jokowi dengan Megawati pada Lebaran 2024, pihak Istana pun buka suara.

Koordinator Staf Khusus Presiden RI Ari Dwipayana membeber alasan Presiden Jokowi dan Megawati belum bertemu untuk silaturahmi pada Lebaran 2024.  Dirinya mengatakan, Istana tengah mencari waktu yang tepat.

"Lagi pula ini masih bulan Syawal, bulan yang paling tepat untuk mempererat silaturahmi," katanya, dikutip Warta Sidoarjo dari ANTARA, Jumat (12/4/2024).

Ia melanjutkan, Presiden Jokowi terbuka untuk bertemu dengan siapa saja pada momen Idul Fitri, apalagi dengan tokoh bangsa.

Baca Juga: Kapan Puncak Arus Mudik Lebaran 2024 Idul Fitri 1445 H? Catat Tanggalnya untuk Antisipasi Kemacetan

"Presiden sangat terbuka untuk bersilaturahmi dengan siapa saja, apalagi dengan tokoh-tokoh bangsa," kata Ari.

Sebelumnya, Presiden Jokowi melakukan shalat Idul Fitri di Masjid Istiqlal pada Rabu (10/4/2024) lalu.

Halaman:

Editor: Christine Ayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x