Hadirkan Pengalaman Virtual Meeting yang Berbeda, Shure Perkenalkan Stem Ecosystem

- 25 September 2023, 11:39 WIB
Al Afgani saat menjelaskan mengenai Stem Ecosystem
Al Afgani saat menjelaskan mengenai Stem Ecosystem /Husni Habib

WartaSidoarjo.com - audio terkemuka asal Amerika Serikat, Shure Meluncurkan produk terbaru mereka yang diberi nama Stem Ecosystem. Produk ini menjawab kebutuhan pasar akan produk audio yang memadai untuk keperluan virtual meeting. Seperti yang kita tahu akibat pandemi Covid-19 yang melanda beberapa waktu lalu, banyak instansi yang menerapkan virtual meeting dalam melakukan kegiatannya.

Berangkat dari hal tersebut, kebutuhan akan produk audio yang memadai menjadi meningkat. Stem Ecosystem ini merupakan peralatan audio untuk menjawab kebutuhan teknologi konferensi baik bagi perkantoran maupun instansi pendidikan.

Menawarkan kemudahan dalam pemasangan dan instalasi, alat ini dirancang untuk menyesuaikan kebutuhan para pengguna dalam melakukan virtual meeting. Didukung dengan layanan purna jual yang memadai, Stem Ecosystem ini memberikan pengalaman virtual meeting yang menarik.

"Jadi Stem Ecosystem ini terdiri dari 6 item yang penggunaannya dapat disesuaikan dengan kebutuhan. Dalam hal ini tidak harus menggunakan kesemua item, cukup yang diperlukan saja sesuai dengan kapasitas ruangan meeting," jelas Brand Manager PT Swara Bangun Solusi, Al Afgani, Sabtu (23/9/2023).

Al Afgani menambahkan dinamika dewasa ini telah terjadi perubahan pada lingkungan kerja. Dimana banyak perusahaan bahkan instansi pendidikan yang melakukan virtual meeting dalam mendukung kegiatan mereka. Oleh sebab itu melalui Stem Ecosystem ini kami menawarkan fleksibilitas dan effortless audio solution untuk menunjang keperluan sistem konferensi audio.

Salah satu pengunjung saat mencoba produk Shure
Salah satu pengunjung saat mencoba produk Shure Husni Habib

"Stem Ecosystem ini terdiri dari Stem wall, Stem Table, Stem Ceiling, Stem Speaker, Stem Hub dan Stem Control yang semuanya bisa di mix and match sesuai dengan kebutuhan ruangan," tambahnya.

Salah satu item Stem Ecosystem yang cukup serbaguna adalah Stem Table. Sesuai namanya alat ini dilengkapi dengan microfon dan speaker untuk kebutuhan virtual meeting dan cukup diletakkan diatas meja. Memiliki 9 microfon alat ini dapat menangkap suara dengan sangat jelas dengan radius yang cukup luas. Selain itu speaker yang dimilikinya dapat mengeluarkan suara yang vokal dan jelas.

"Salah satu yang cukup usefull adalah Stem Table ini tinggal ditaruh di atas meja lalu disambungkan ke laptop. Sudah selesai dan sangat user friendly," pungkasnya.***

Editor: Husni Habib


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x