Gubernur Khofifah Bagikan 1000 Buku Anak

- 30 Juli 2023, 00:52 WIB
Gubernur Khofifah menyapa para anak anak
Gubernur Khofifah menyapa para anak anak /Humas Pemprov Jatim

Wartasidoarjo.com - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa hadir dalam peringatan Hari Anak Nasional (HAN) Tahun 2023 tingkat Provinsi Jatim di Halaman Jatim Park III, Kota Batu, Sabtu (29/7).

Dalam kegiatan yang mengangkat tema 'Anak Terlindungi Indonesia Maju' tersebut, Gubernur Khofifah mengajak seluruh pihak untuk bersama-sama memberikan perlindungan dan membahagiakan anak-anak. Menurutnya kedua upaya ini harus berjalan berseiring.

“Untuk itu, tanggung jawab kita semua untuk saling memberikan dukungan dan saling memberikan kebahagiaan untuk anak-anak di Indonesia, terutama anak-anak di Jawa Timur,” ungkapnya.

Khofifah mengatakan, dengan memberikan perlindungan dan kebahagiaan, maka anak-anak dapat tumbuh sehat, aman dan bahagia. Sehingga mereka optimis menuju masa depan untuk menjadi anak-anak yang sukses dalam meraih cita-cita. 

Untuk itu, kepada sekitar 2.000 anak-anak yang hadir secara langsung maupun virtual, Khofifah berpesan untuk tidak takut memiliki cita-cita yang tinggi. 

"Siapa disini yang ingin jadi Presiden? Siapa yang ingin jadi gubernur? Siapa yang ingin jadi polisi, tentara dan dokter? Bu Khofifah doakan mudah-mudahan semuanya sukses, cita-citanya tercapai," katanya.

Menurutnya, untuk mencapai cita-cita tersebut, anak-anak harus berusaha dan berupaya maksimal. Yakni dengan rajin belajar, rajin berdoa, tidak bermalas-malasan, dan patuh serta hormat kepada orang tua dan guru. 

"Anak-anakku semuanya harus optimis. Jangan mudah menyerah. Bu Khofifah minta anak-anak belajar yang rajin. Kalau ingin jadi Presiden, jadi gubernur, jadi polisi, jadi TNI, semuanya harus rajin belajar. Tidak boleh malas-malasan," katanya.

Tidak hanya itu, dalam kesempatan ini Gubernur Khofifah turut membagikan 1.000 buah buku cerita Kecil-Kecil Punya Karya (KKPK). Ia pun mengajak anak-anak untuk gemar membaca. Dengan membaca, maka anak-anak bisa memperluas wawasan dan pengetahuan.

Halaman:

Editor: Husni Habib


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x