Khofifah Beri Sinyal Bakal Gandeng Emil Lagi di Pilkada, Sebut Pembangunan dan 5 Tahun, Ini Kata Wagub

- 2 Februari 2024, 09:35 WIB
Khofifah Indar Parawansa dan Emil Elestianto Dardak saatbmenghadiri kampanye nasional Partai Demokrat di GOR Gajayana, Kota Malang, Kamis (1/2/2024).
Khofifah Indar Parawansa dan Emil Elestianto Dardak saatbmenghadiri kampanye nasional Partai Demokrat di GOR Gajayana, Kota Malang, Kamis (1/2/2024). /ANTARA/Galih Pradipta, Instagram/pdemokrat

WartaSidoarjo.com - Gubernur Jawa Timur (Jatim) Khofifah Indar Parawansa memberi sinyal bakal menggandeng sang wakil, Emil Elestianto Dardak, pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 mendatang.

Sinyal tersebut disampaikan Khofifah saat ia dan Emil menghadiri kampanye nasional Partai Demokrat di GOR Gajayana, Kota Malang, Kamis (1/2/2024).

Dalam kesempatan tersebut, Khofifah mengatakan bahwa Emil telah membersamai untuk membangun Jawa Timur.

Dirinya pun mengatakan bahwa ia dan Emil bakal melanjutkan pembangunan tersebut pada lima tahun ke depan.

“Pak Emil telah membersamai membangun Jawa Timur selama lima tahun. Kita berdua akan melanjutkan pada lima tahun berikutnya," kata Khofifah, dilansir Warta Sidoarjo dari ANTARA.

Sementara itu, Emil menyatakan kebanggaannya jika bisa kembali bersama Khofifah pada Pilkada 2024.

Baca Juga: Gubernur Khofifah Pastikan 525 KK di Lima Desa Dapatkan Jaringan Layanan Air Bersih

Dirinya juga meminta doa kepada masyarakat. Menurut Emil, Partai Demokrat juga berkomitmen untuk mendukung Khofifah-Emil dalam pesta demokrasi masyarakat Jawa Timur.

"Mohon doa restu, kami tentunya bangga sekali kalau bisa ikut berjuang kembali bersama Bu Khofifah. Partai Demokrat sudah berkomitmen dan memberikan dukungan kepada Khofifah-Emil," katanya.

Halaman:

Editor: Christine Ayu

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x