Siapa Pengganti Firli Bahuri? Jokowi Kantongi 2 Nama Calon Ketua KPK yang Baru, Ini Kata Staf Khusus Presiden

- 31 Januari 2024, 09:00 WIB
Ilustrasi. Presiden Jokowi telah mengantongi dua nama calon ketua KPK pengganti Firli Bahuri.
Ilustrasi. Presiden Jokowi telah mengantongi dua nama calon ketua KPK pengganti Firli Bahuri. /ANTARA

WartaSidoarjo.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah mengantongi dua nama calon ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pengganti Firli Bahuri.

Sebelumnya, Firli Bahuri dicopot dari jabatannya sebagai ketua KPK setelah menjadi tersangka dalam kasus pemerasan terhadap mantan Menteri Pertanian Syahril Yasin Limpo.

Firli Bahuri mantan ketua KPK dijerat dengan pasal berlapis yakni pemerasan serta penerimaan gratifikasi.

Sosok pengganti Firli Bahuri belum juga diumumkan. Meski demikian, telah ada dua nama yang mencuat.

Informasi tersebut disampaikan oleh Koordinator Staf Khusus Presiden, Ari Dwipayana. 

Ia mengatakan, ada dua nama kandidat yang bakal mengisi posisi ketua KPK. Adapun, dua nama tersebut telah dipegang oleh Presiden Jokowi.

Baca Juga: Update Perkembangan OTT KPK di Sidoarjo, SW Ditetapkan Tersangka, Berikut Nama-nama yang Diduga Terlibat

 

 

Halaman:

Editor: Christine Ayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x